
TeknoGeng.id | Games – Miya adalah salah satu hero Marksman yang cukup kuat di game Mobile Legend. Hero ini menggunakan panah sebagai senjatanya, ia memiliki skill-skill yang sangat mematikan. Dalam sejarahnya Miya adalah pimpinan dari bangsa Elf penghuni Temple of the Moon.
Hero berparas cantik ini juga merupakan hero pertama dalam game Mobile Legend yang dibuat oleh moonton, sehingga kita tidak heran sekarang Miya sudah memiliki 7 skin yang dapat di pilih untuk menambah kecantikan serta keuatanya.
Nah pada artikel ini TeknoGeng akan memberikan tutorial terlengkap mengenai hero Miya, mulai dari build item terbaiknya, emblem, spell, hingga cara memainkannya. Tapi sebelum itu baiknya kamu juga mengetahui kelebihan dan kekurangan dari Miya.
Kelebihan Miya
- Mudah digunakan
Miya adalah salah satu hero yang sangat mudah untuk digunakan. Seperti hero markasman umumnya, Miya juga bermain pada posisi Mid Lane dimana terdapat gold yang tinggi.
- Memiliki Serangan Jarak Jauh
Skill 2 Miya memiliki damage yang tinggi dan disertai stun, skill ini merupakan skill area yang dapat diarahkan kemanapun dengan jarak yang cukup jauh dari Miya berada.
- Damage yang Tinggi
Jika semua itemnya sudah jadi maka sipapaun hero lawanya akan dapat dikalahkan dengan cepat karena Miya memiliki damage yang sangat tinggi. Dengan kombinasi skill 2 dan 1nya Miya tidak akan terkalahkan.
Kekurangan Miya
- Daya Tahan Lemah
Untuk daya tahan tubuh, Miya sangat lemah. Darahnya sangat cepat sekali habis jika terkena oleh skill musuh, apalagi ketika ia dapat didekati oleh hero Fighter atau Assassin, tak butuh waktu lama Miya akan tersingkir dari area War.
- Tidak bisa Berduel
Dikarenakan tidak memiliki daya tahan tubuh yang kuat, Miya akan sangat lemah ketika diajak berduel dengan jarak yang dekat. Meski panahnya dapat melesat dengan cepat, Miya tak akan berdaya ketika sudah terekena oleh serangan musuh.
- Lemah di Awal Game
Pada awal game, Miya Mobile Legends akan sangat-sangat lemah dikarenakan ia adalah tipe Marksman Mid-lane yang baru bisa membantu temanya ketika sudah memiliki 2 atau 3 equipment core. Jika kamu menggunakanya kamu harus lebih sabar untuk menunggu.
Rekomendasi Build Item Miya

Build item diatas adalah yang paling cocok untuk dipasangkan pada hero Miya Mobile Legends, berikut penjelasan efek dari masing-masing item tersebut.
Windtalker Memiliki atribut +40% Attack Speed, +20 Movement SPD, serta +10% Crit. Chance. Pasif Unik-Typhoon: Setiap 5 detik, Basic Attack mengenai 3 unit lawan dan memberikan 150 Magic Darmage. Cooldown dari efek ini menurun seiring bertambahnya Crit Chance Miya, sedangkan Damage akan terus meningkat.
Swift Boots akan meningkatkan +15% Attack Speed dan +40 Movement SPD Miya.
Berserker’s Fury memberikan +65 Physical Attack, +25% Crit. Chance dan +40% Crit. Damage. Pasif Unik-Doom: Critical Hit akan menambah Physical Attack Miya sebesar 5% selama 2 detik.
Haas’s Claws terdapat atribut: +20% Physical Lifesteal dan +70 Physical Attack. Pasif Unik-Insanity: Jika HP Miya jatuh dibawah 40%, Miya akan mendapatkan extra 106 Physical Lifesteal.
Scarlet Phantom akan memberikan +30 Physical Attack, +20% Attack Speed dan +25% Crit. Chance. Pasif Unik-Frenzy: Critical Hit meningkatkan Attack Speed Hero sebesar 30% dan Critical Chance sebesar 5%. Berlangsung selama 2 detik.
Blade of Despair akan memberikan +170 Physical Attack dan +5% Movement SPD. Pasif Unik-Despair: Menyerang Unit lawan yang memiliki HP dibawah 50% akan meningkatkan Physical Attack Hero sebesar 25% selama 2 detik. (Efek aktif sebelum kalkulasi Damage).
Emblem yang cocok untuk Miya adalah Custom Marksman Emblem atau Physical.
Untuk spell gunakanlah Inspire : karena waktu CD: 60.0, dapat memperkuat Hero meski untuk waktu yang singkat. 8 Basic Attack berikutnya akan mengabaikan 8(+1°Level Hero) Physical Defense (meningkat dengan Level Hero) dan meningkatkan Attack Speed Hero sebesar 55%. Berlangsung Selama 5 detik.
Skill Miya

Skill 1-Fission Shot, skill yang menjadi andalan Miya untuk clear minion, farming dan hit tower. Gunakanlah skill ini terakhir sebelum kamu menyerang musuh dengan basic attack.
Skill 2-Rain of Arrows, dengan skill ini Miya dapat membekukan dan memberikan efek slow kepada musuh yang terkena, baik saat war ataupun ketika Miya diganggu oleh musuh, kamu dapat menghentikannya dengan skill 2 ini.
Skill 3-Turbo Stealth, skill ini mempunyai efek yang sama dengan battle spell purify, jadi kalau kena CC, stun, disable, freze, dll Miya dapat melarikan diri dengan skill ini. Simpanlah skill ini untuk war.
Cara bermain Miya
Early Game
Pada awal-awal game fokuslah untuk melakukan clear minion di mid lane atau top lane untuk menambah pundi-pundi gold serta lakukan farming ketika sudah aman. Perhatikan map dan jagalah jarakmu dari hero musuh.
Mid Game
Ketika sudah masuk pertengahan permainan mungkin kamu sudah mendapatkan beberapa item utama. Bantulah teman-temanmu di top lane ataupun di side line untuk tim fight atau farming. Tapi ingat, kamu harus tetap menjaga jarak. Persiapkanlah skill 2 dan 3 untuk mengantisipasi musuh yang datang tiba-tiba.
Late Game
Ketika sudah masuk akhir game seharusnya semua item Miya Mobile Legends sudah dapat kamu beli. Sekarang kamu sudah bisa ikut untuk war, gunakanlan kombinasi skill 2-3-1. Jaga posisimu untuk tetap berada di dekat hero tanker atau fighter. Usahakan untuk kill hero lawan yang merepotkan terlebih dahulu.
Rekan satu tim terbaik Miya
Tigreal : Miya sangat cocok untuk disandingkan dengan tanker Tigreal, dengan ultimate Tigreal yang dapat menyatukan musuh, Miya kemudian dapat menggunakan skill 1 untuk menghabisi musuh-musuh tersebut atau menembakkan skill 2 terlebih dahulu untuk memberikan efek slow.
Hero counter terbaik Miya
Saber : Jika Miya berada di tim musuh kamu dapat menggunakan Saber sebagai counternya, karena saber dapat menyerang secara langsung ke hero yang ditargetkannya.
Kerja sama tim adalah segealanya
Gunakanlah hero Miya dengan tetap bergerak dan tetap satu arahan bersama teman-temanmu, jangan menjadi pemain yang egois yang dapat mengakibatkan kekacauan dalam timmu. Bermain dengan fun dan tanpa komentar yang tidak baik.
Silahkan cek build item terbaru dari hero-hero lainya hanya di TeknoGeng agar kamu bisa menjadi penguasa di Lan of Dawn.
(zni/ml)