TeknoGeng.id | Gadget – Kali ini HMD Global merilis smartphone terbaru mereka di kota Kairo, Mesir. Vendor asal Finlandia tersebut merilis smartphone entry level, Nokia 2.3. HP murah ini diklaim sebagai ponsel dengan baterai tahan lama.
Benarkah demikian gengs? Biar nggak penasaran, simak ulasannya di bawah.
Desain Futuristic
Hal pertama yang akan kita bahas adalah sektor fisik yang merupakan bagian terluar dari sebuah smartphone. Kalau kita mengacu pada foto atau gambar yang telah meruak di dunia jagat maya, konsep desain yang dimiliki oleh Nokia 2.3 ini memang cukup menarik dan tampak terlihat elegan.
Konsep ini tentu saja tidak lepas dari trend desain smartphone masa kini, yaitu smartphone dengan desain futuristic dan modern. Dimensi yang dimiliki oleh Nokia 2.3 ini terbilang cukup ideal gengs, yakni ukurannya yaitu 157.7 x 75.4 x 8.7 mm dengan bobot 183 gram. Dengan begitu, ponsel ini terbilang cukup menawan dengan desain gaya yang kekinian.
Dengan desain dan dimensi serta bobot seperti itu, Nokia 2.3 sudah bisa dipastikan bisa menarik perhatian calon pembeli, khususnya di segmen entry level.
Baca juga: Cuma 1 Jutaan! Ini Dia Spesifikasi Redmi 8 dan Redmi 8A
Layar IPS LCD 6.3 Inchi

Nokia mengandalkan layar 6.3 inchi dengan dukungan teknologi atau panel IPS LCD. Dengan begitu, sudah bisa dipastikan kalau performa visual dari ponsel ini akan semakin tajam dan jernih. Ponsel ini juga memiliki ketajaman resolusi hingga HD+ (720 x 1520p). Dengan begitu, kualitas visual dari smartphone ini akan semakin jernih.
Tapi cukup disayangkan nih gengs karena bagian layarnya tersebut masih belum dilapisi oleh pelindung. Sehingga kita harus memasang screen guard secara manual yang sesuai dengan spesifikasinya. Hal ini dilakukan untuk melindungi layar dari goresan benda tajam dan sejenisnya.
Chip Helio A22
Nokia 2.3 akan diperkuat dengan chipset Mediatek MT6761 Helio A22 yang nantinya akan dikolaborasikan dengan sistem prosessor Quad Core berkecepatan 2.0 GHz. Dengan demikian, ponsel ini akan memiliki kinerja yang efisien.
Untuk mendukung aktivitas multitasking yang lebih baik, Nokia 2.3 diperkuat dengan RAM 2GB. Sementara untuk grafisnya menggunakan GPU PowerVR GE8320 yang memiliki kinerja performa grafis yang lebih handal.
Untuk storage internal, HMD Global menawarkan satu tipe internal saja untuk Nokia 2.3 ini, yakni hanya berkapasitas 32 GB. Akan tetap Memori internal tersebut bisa diperluas dengan microSD hingga 400 GB.
Baca juga: Bawa RAM 8 GB dan Rasio Tinggi, Ini Spesifikasi Samsung Galaxy A91
Dual Camera (13MP + 2MP)
Beralih ke sektor fotografi, Nokia 2.3 dibekali dengan kamera standard yang selaras dengan segementasi pasarnya sebagai perangkat pemula. Di bagian belakangnya terdapat dua kamera beresolusi 13 MP dan 2 MP yang dilengkapi juga dengan LED Flash sebagai pencahayaan untuk menjamin hasil potretan yang lebih terang.
Sementara resolusi untuk kamera bagian depannya sebesar 5 MP. Ketajaman ini dirasa cukup untuk menjamin mutu kualitas foto selfie yang lebih mumpuni dan professional di kelasnya.
Baterai 4000 mAh
Baterai merupakan segmen penting dari Nokia 2.3 ini gengs. Sektor inilah yang akan membuat para calon pembeli harus mempertimbangkan. Sebab baterai ini memiliki fungsi yang sangat vital untuk suplay daya.
Oleh sebab, itulah Nokia mengusung tipe baterai yang handal untuk menjamin kebutuhan atas suplay dayanya. Dengan begitu kebutuhan daya pada setiap konsumennya bisa terpenuhi.
Kabarnya Nokia 2.3 ini sudah menggunakan jenis baterai Li-Po (Lithium Polymer) berkapasitas 4000 mAh. Dengan kapasitas baterai sebesar itu, seharusnya suplay daya yang dimiliki oleh ponsel ini bisa maksimal dan membuatnya bisa bertahan dalam waktu yang cukup lama.
Tapi sayangnya baterainya tersebut masih belum dibekali dengan fitur fast charging. Dengan begitu kita membutuhkan waktu yang cukup lama untuk melakukan pengisian daya.
Baca juga: Google Rilis HP Baru Android 10, Spesifikasi Dukung Jaringan 5G
Kelebihan dan Kekurangan Nokia 2.3
Berdasarkan uraian di atas, berikut ini adalah beberapa kelebihan dan kelemahan yang dimiliki oleh Nokia 2.3.
Kelebihan:
- Jaringan sudah 4G LTE
- Slot dual SIM Card
- Layar 6.3 inchi
- Resolusi HD+ (720 x 1520p)
- Panel IPS LCD
- Chipset Helio A22
- Processor Quad Core 2.0 GHz
- GPU PowerVR GE8320
- OS Android Pie (segera update ke Android 10)
Kelemahan:
- Tidak ada pelindung layar
- Tidak ada pemindai sidik jari
- RAM masih setandar, hanya 2 GB
- Tidak ada fitur Fast Chargning
Silahkan cek juga smartphone terbaru dari Brand Gadget lainya hanya di TeknoGeng.id agar kamu tidak ketinggalan informasi menarik lainnya mengenai Gadget khususnya smartphone.

(ccp/gadget)