Salah satu HP kelas mid-range dari Samsung dengan baterai besar dan layar memukau adalah Galaxy M54 5G. Smartphone ini cukup untuk menunjang pekerjaan sehari-hari. Sebelum meminangnya, pastikan kamu tahu terlebih dahulu kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M54 5G ini.
Smartphone ini bisa menjadi saingan terberat untuk HP Samsung lainnya yaitu Galaxy A54 5G. Keduanya punya spesifikasi yang hampir mirip meskipun ada juga perbedaannya.
Spesifikasi Samsung Galaxy M54 5G
Spesifikasi Samsung Galaxy M54 5G | |
---|---|
Rilis | 2023 |
Harga Rilis | 8/256 GB: Rp6.499.000 |
Layar | Super AMOLED 6.6 inci |
RAM | 8 GB |
Memori Internal | 256 GB |
Chipset | Exynos 1380 |
Kamera Utama | 108 MP (wide), f/1.8 8 MP (ultrawide), f/2.2 2 MP (macro), f/2.4 |
Kamera Depan | 32 MP (wide), f/2.2 |
Baterai | 6000 mAh Fast Charging 25W |
Spek Lengkap | Baca Disini → |
Harga Terbaru | CEK DI SHOPE |
Kelebihan Samsung Galaxy M54
Kamera utamanya yang berkualitas ditambah kapasitas baterainya yang besar, kami yakin smartphone ini bisa menjadi HP yang bisa diandalkan untuk membuat konten. Apa saja kelebihan Samsung Galaxy M54 5G ini? Simak ulasan TeknoGeng.ID
1. Daya Tahan Baterai Awet
Samsung seri M memiliki keunggulan pada daya baterainya yang besar dan awet, termasuk pada Samsung Galaxy M54 5G. Kamu bisa menggunakan smartphone ini seharian tanpa harus khawatir kehabisan baterai.
Secara teknis, Samsung Galaxy M54 5G dibekali dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh. Perlu kamu ketahui kalau ponsel kelas menengah dengan harga yang sama dengan smartphone ini hanya punya kapasitas 5.000 mAh saja.
Menurut keterangan pihak Samsung, Galaxy M54 5G ini bisa bertahan hingga 91 jam untuk digunakan memutar musik secara berulang kali. Atau hanya bertahan 23 jam jika digunakan untuk menonton video.
2. Kamera Mumpuni Di Kelasnya
Kelebihan Samsung Galaxy M54 5G yang selanjutnya adalah punya kamera yang mumpuni di kelasnya. Smartphone ini dapat menghasilkan foto yang berkualitas meskipun dicetak dalam ukuran besar.
Samsung Galaxy M54 5G dibekali dengan kamera utama hingga 108 MP yang dikombinasikan dengan kamera ultra wide 8MP dan kamera makro 2MP. Sementara untuk kamera depannya punya resolusi 32 MP.
Menariknya lagi, sistem kamera Samsung Galaxy M54 5G ini telah dibantu dengan teknologi pendukung. Salah satunya adalah sensor OIS (Optical Image Stabilization) yang berfungsi untuk pengambilan gambar yang lebih stabil.
3. Kapasitas Penyimpanan Luas
Samsung Galaxy M54 5G juga telah dilengkapi dengan kapasitas memori internal yang sangat besar hingga 256GB. Dengan begitu kamu bisa menyimpan data maupun memasang aplikasi tanpa perlu khawatir kepenuhan.
Meskipun masih kurang, kamu bisa menggunakan microSD untuk ekspansi ruang penyimpanannya. Hanya saja, slot yang tersedia adalah Hybrid, jadi kamu harus pilih apakah pakai nomor ganda atau berbagi dengan microSD.
4. Jaminan Update OS yang Panjang
Meskipun termasuk ke dalam smartphone kelas menengah, Samsung tidak tanggung-tanggung dalam memberikan jaminan update OS dan Security. Untuk OS, Samsung memberikan jaminan update hingga 4 generasi.
Saat pertama kali rilis, Samsung Galaxy M54 5G telah menggunakan Android 13 One UI 5.1. Berarti kamu akan mendapatkan update OS hingga Android 17 pada tahun 2027 mendatang.
Sementara untuk jaminan update security patch lebih panjang lagi yaitu selama 5 tahun. Sistem keamanan akan selalu update untuk mencegah kebocoran data ketika mengakses aplikasi tertentu.
4. Layar Super AMOLED+ yang Cerah dan Mulus
Kelebihan Samsung Galaxy M54 5G juga terletak pada layarnya. Smartphone ini telah menggunakan panel layar AMOLED+ dengan kualitas jempolan. Apalagi ukuran layarnya sangat besar yaitu 6,7 inci.
Layar Samsung Galaxy M54 5G juga telah memiliki resolusi Full HD+ (1080 x 2400 piksel) dengan aspek rasion 20:9. Jadi tidak hanya luas, layarnya ini tetap tajam dibanding varian Samsung M Series lainnya.
Layarnya ini juga telah memiliki refresh rate 120 Hz yang dapat membuat pergeseran layar jadi 2x lipat lebih mulus dibandingkan 60 Hz. Refresh rate ini mendukung untuk scrolling antarmuka, navigasi media sosial, hingga bermain game yang mendukung.
Layar Samsung Galaxy M54 5G juga sudah mendukung sertifikasi L1. Jadi layarnya ini bisa menampilkan konten dengan resolusi HD pada aplikasi Netflix dan Amazon Prime Video. Dengan begitu kamu jadi lebih nyaman untuk menonton.
Agar tidak mudah rusak saat terjatuh, Samsung telah melapisi Galaxy M54 5G ini dengan pelindung Corning Gorilla Glass 5. Kaca ini bisa mengurangi resiko layar retak ketika terjatuh dari ketinggian ke permukaan yang keras.
5. Desain Elegan dan Ramping
Semua HP Samsung yang rilis di tahun 2023 memiliki konsep desain yang sama. Tak terkecuali dengan Samsung Galaxy M54 5G yang punya desain yang mirip dengan HP Samsung kelas atas seperti Galaxy S23.
Bodinya pun juga tidak akan bergoyang ketika digunakan untuk mengetik sambil disimpan di atas meja. Selain itu bodinya ini cukup tipis hanya 8,4 mm, padahal baterainya besar 6.000 mAh.
Tampilan Samsung Galaxy M54 5G ini memang tidak akan memberikan kesan yang mewah, namun tidak jauh dari kata buruk.
6. Support NFC dan WiFi 6
Samsung Galaxy M54 5G telah dilengkapi dengan fitur NFC (Near Field Communication). Jadi kamu bisa cek saldo eMoney tanpa ribet. Kamu tinggal tempelkan kartu ke bodi belakang HP, lalu cek dan top up eMoney dengan mudah.
Smartphone ini juga mempunyai WiFi 6 yang bisa terhubung dengan pita jariang dual band, 2,4 GhZ dan 5GHz. WiFi 6 ini memiliki kecepatan dan kestabilan internet yang lebih baik daripada WiFi 5 biasa.
Meskipun tidak memiliki sensor infrared, namun Samsung Galaxy M54 5G telah dilengkapi dengan Bluetooth 5.3. Versi ini adalah yang tertinggi yang akan mempermudah kamu untuk merasakan pengalaman menggunakan TWS tanpa delay.
Kekurangan Samsung Galaxy M54
Meskipun memiliki banyak keunggulan, kamu juga tetap harus memperhatikan kekurangan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy M54 5G. Kekurangannya kami jabarkan di bawah.
1. Speaker Masih Mono
Samsung Galaxy M54 5G dibekali dengan layar menawan yang membuatnya cocok digunakan untuk menonton. Namun speaker yang dimiliki oleh smartphone ini masih ada satu alias Mono. Speakernya ini ada di bawah bodi berdekatan dengan port USB Type-C 2.0.
Berdasarkan informasi yang kami lansir dari SamMobile, fitur Dolby Atmos bisa meningkatkan volume suara dari smartphone. Speaker ini HP ini dinilai lebih baik dari pesaingnya di kelas menengah karena suaranya lantang dan bass terdengar cukup jelas.
Namun, ketiadaan stereo speaker pada HP 6 jutaan ini menjadi tanda tanya besar. Karena stereo speaker ini cukup penting untuk merasakan pengalaman menonton yang lebih impresif. Suara yang dihasilkan akan terdengar lebih realistis.
2. Tidak Memiliki Sertifikasi IP Rating
Samsung Galaxy M54 mempunyai kaca pelindung yang kokoh dan bahan material plastik yang tahan banting.
Namun sangat disayangkan kalau smartphone ini tidak punya sertifikasi IP Rating atau tahan air apapun.
Hal inilah yang membuat perbedaan cukup kontras Galaxy A54 5G yang sudah dilengkapi IP67 dengan harga yang sedikit lebih murah.
Sertifikasi IP67 ini bisa mengurangi resiko kerusakan pada smartphone setelah masuk ke air dengan kedalaman 1 meter selama 30 menit. Meskipun banyak yang menganggap sepele, namun fitur ini menurut kami sangat penting.
3. Performa Gaming Bukan yang Terbaik di Kelasnya
Samsung Galaxy M54 5G ditenagai dengan chipset yang sama dengan Samsung Galaxy A54 5G yakni Exynos 1380. Chipset ini memiliki fabrikasi 5 nm dan menjadi penerus dari Exynos 1280 yang terdapat pada Samsung Galaxy M34 5G.
Exynos 1380 ini memiliki 8 unit prosesor (octa-core) yang terdiri dari empat inti Cortex A78 (2.4 GHz) dan empat unit hemat daya Cortex A55 (2.0 GHz). Keberadaan 4 core pada chipset ini membuatnya performanya lebih baik dibanding Exynos 1280.
Exynos 1380 ini dikombinasikan dengan GPU Mali G68 MP5 yang mendukung jenis RAM hingga LPDDR5 dan internal storage UFS 3.1. Chipset ini juga dilengkapi dengan NPU berkekuatan 4,9 pengoperasoian per detik (TOPs).
Menurut informasi yang kami dapatkan dari Nano Review, chipset Exynos 1380 pada Samsung Galaxy M54 5G ini memiliki skor AnTuTu v10 sebesar 599.449 poin.
Skor ini cukup tinggi dan cukup memadai untuk menjalankan berbagai game berat, salah satunya game Genshin Impact.
Dari kemampuan chipsetnya tersebut, Samsung Galaxy M54 5G cukup digunakan untuk bermain game. Namun smartphone ini bukanlah yang terbaik di kelasnya.
Di kelas serupa ada HP yang dibekali dengan MediaTek Dimensity 81000 dan Qualcomm Snapdragon 870 yang punya skor AnTuTu v10 lebih tinggi di angka 800 ribuan.
4. Fitur Fast Charging Masih Kalah Saing
Samsung menyebutkan bahwa Samsung Galaxy M54 5G memerlukan waktu pengisian 30 menit untuk mencapai 43 persen.
Dari pengujian yang dilakukan SamMobile, fast charging 25 Watt itu bisa mengisi HP hingga penuh dengan waktu hampir 1,5 jam. Kemampuan fast charging 25W ini kemungkinan setara dengan 33W yang berada pada HP buatan China dengan harga Rp2-3 jutaan.
Dengan harga rilis Rp6 jutaan, fitur fast charging 25W dari Samsung Galaxy M54 5G ini kalah saing dengan kelas menengah lainnya. HP lain di kelas ini sudah punya fitur fast charging 65W atau 80W yang bisa melakukan pengisian daya hingga penuh dalam waktu beberapa menit saja.
5. Tidak Punya Kamera Telefoto
Kekurangan Samsung Galaxy M54 5G yang lainnya adalah tidak punya kamera telefoto. Hal ini sangat disayangkan mengingat ada HP 6 jutaan yang sudah dibekali dengan kamera telefoto.
6. Sudah Tidak Ada Audio Jack
Untuk kamu yang masih suka menggunakan headset kabel, sayangnya Samsung Galaxy M54 5G ini sudah tidak punya audio jack 3.5. Jadi kamu harus menggunakan TWS atau headset bluetooth.
Apakah Layak Dibeli?
Samsung Galaxy M54 5G sangat cocok untuk kamu yang ingin punya HP dengan ketahanan baterai yang awet tanpa melupakan keindahan layar dan kualitas fotonya.
Baterai 6.000 mAh menjadi daya tarik sendiri yang membuat Galaxy M54 5G lebih menggiurkan dari mayoritas kompetitornya. Ketahanan baterai yang besar ini bisa menunjang kegiatan di rumah dengan lebih efisien.
Kameranya juga tidak hanya menggembor-gemborkan resolusinya yang besar saja. Kameranya juga mampu menghasilkan foto yang ciamik dan layak diunggah ke media sosial saat itu juga tanpa perlu edit.
Kamu bisa menjadikan Galaxy M54 5G ini sebagai penunjang untuk membuat konten. Terlebih smartphone ini telah didukung perekaman hingga 4K dan 60 GPS di 1080p.
Namun kamu harus hati-hati jika ada niatan untuk membawa Galaxy M54 5G ke tempat perairan seperti pantai. Karena smartphone ini tidak punya sertifikasi tahan air. Terlebih smartphone ini tidak cocok untuk kamu yang cari HP dengan waktu ngecas yang ngebut.
Itulah penjelasan mengenai kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy M54 5G. Apakah smartphone ini layak untuk kamu beli?